JUVENTUS CLUB INDONESIA CHAPTER BOJONEGORO
VISI
1. Menjadi Komunitas Pendukung Juventus FC Yang solid di wilayah
Bojonegoro dan Terbesar di Jawa timur dan wadah bagi para pecinta
Juventus di Bojonegoro,
2.
Menjadi wadah masyarakat yang ingin menjadi bagian dari JCI – CBJN untuk
berkarya serta ajang bersosialisasi yang berguna bagi masyakat sekitar.
MISI
1. Membentuk organisasi yang resmi di wilayah Bojonegoro;
2. Sarana berkumpul seluruh juventini yang tersebar di Bojonegoro dalam
satu wadah komunitas Juventus Club Indonesia – Chapter Bojonegoro;
3. Memperoleh dan mempertahankan predikat sebagai fans club resmi di Bojonegoro yang diakui oleh JCI Pusat
4. Mengembangkan Potensi Pendanaan dan Komersial Organisasi secara mandiri.
5. Menjunjung tinggi dan mensosialisasikan nilai-nilai sportifitas dan menghindari konflik serta kerugian bagi pihak lain;
6. Menciptakan wadah berkarya pendukung Juventus FC di wilayah
Bojonegoro dan Luar Kota, dan menyalurkannya kepada pihak lain yang
berkepentingan
7. Membentuk Tim olahraga yang solid, futsal
khususnya untuk mengikuti setiap kejuaraan sepakbola/Futsal baik
ditingkat wilayah maupun regional.
============================== =======
II. KEPENGURUSAN
Struktur Organisasi
Tugas dan Wewenang
1. Ketua : Bertanggung jawab atas Jalannya Koordinasi Kepengurusan
JCI-Chapter Bojonegoro dan Memantau pengurus dalam menjalankan
kepengurusan di organisasi JCI- Chapter Bojonegoro
2. Bendahara
: Kepengurusan dalam bidang keuangan JCI – Chapter Bojonegoro khususnya
dalam hal kas anggota, pengeluaran untuk JCI- Chapter Bojonegoro dan
biaya lain-lain
3. Sekretaris : Kepengurusan dalam bidang administrasi, membership, pembuatan program kerja dan proposal.
4. Devisi Humas dan Pengembangan : Kepengurusan dalam bidang hubungan
intra anggota JCI – Chapter Bojonegoro maupun di luar JCI – Chapter
Bojonegoro khususnya, serta hubungan antar JCI seluruh Indonesia dan
kegiatan sosial masyarakat
5. Seksi Olah raga : Kepengurusan
dalam bidang olah raga dan pembentukan tim futsal dan jadwal latihan
serta peningkatan mutu anggota futsal.
6. Seksi Event dan Nobar
: Kepengurusan dalam hal menyiapkan perlengkapan yang kaitannya dengan
aktivitas event Nobar dan event – event lainnya.
About Unknown
"JCI Bojonegoro adalah sebuah wadah berkumpulnya para tifosi Juventus yang ada di Kota Bojonegoro"
Berdiri : Jum'at Wage ,6 Januari 2012 | Resmi : Jum'at Pon , 17 Agustus 2012
Lanjutkan.....
BalasHapus