Yayik Agus Rimbawan, Sosok Kiper Dalam dan Luar Lapangan
Bojonegoro - Yayik Agus Rimbawan, mantan presiden JCICBojonegoro ini memang dikenal begitu antusias menyambut kegiatan-kegiatan dari komunitas pecinta juventus terbesar di Bojonegoro itu. Itu dapat dibuktikan dari intensitas kehadirannya disetiap event-event JCI Bojonegoro baik skala lokal maupun internasional.
Bapak dua anak tersebut bahkan tak jarang pula mengeluarkan dana pribadi jika memang diperlukan untuk melancarkan event-event JCI Bojonegoro, itulah mungkin sebagian alasan yang membuatnya dipercaya oleh teman-teman untuk menjabat sebagai presiden dalam dua kurun waktu periode masa jabatannya.
Ditemui dikediamannya di Rumah Dinas Duta Besar Ranting Sumberrejo di sekitar pekarangan depan RSUD Bojonegoro beliau memang tidak menampik hal itu dilakukan karena dasar totalitas.
"Yang penting jangan sampai gagal paham (salah paham : red), jaga kesehatan masing-masing, apa yang bisa dilakukan ya dilakukan, belajar untuk bisa memahami orang lain, bertanggung jawab, percayalah bahwa ada banyak hal yang tidak dapat dinilai dengan materi, insyaallah akan menghasilkan event-event yang berkualitas, Waspadalah . . Waspadalah . . ." ungkap pria yang kerap dipanggil dengan sapaan "erte" itu.
Disinggung oleh redaksi kami tentang presiden yang baru beliau mengatakan bahwa memang ini sudah waktunya yang muda berbicara, "Saya pengen pensiun dulu mas, apalagi ini dapat karunia lagi, alhamdulillah . . nyonya muda bakal kasih anak yang ketiga, jadi kan udah genap lima orang serumah sekarang, bisa langsung sparing sama JCI Bojonegoro maunya".
Teman sejawat yayik, Erwin Andriansyah yang menjabat menteri keuangan JCI Bojonegoro pada masa pemerintahannya mengungkapkan hal senada. "Yayik iku kompleks, dikegiatan apa saja relatif hadir, udah kaya W*r*nto pokoknya mas, cuman satu yang kurang kalo menurut saya, Yayik iku kurang kurus mas" kelakarnya pada redaksi koran KOMPOS. (alghzli)
0 komentar:
Posting Komentar