Seperti diungkapkan wartawan terkemuka Italia, Gianluca Di Marzio, Juventus dan FC Internazionale dikabarkan tengah bersaing ketat untuk mendapatkan jasa bek Tottenham Hotspur, Vlad Chrirches.
Hal itu terjadi menilik kebutuhan masing-masing klub. Juve membutuhkan tambahan bek tengah menyusul cederanya Martin Caceres dan Andrea Barzagli.
Sementara untuk Inter, klub milik Erick Thohir itu sedang mencari cara untuk menambal kepergian Rolando yang kembali ke klub induknya, Porto.
Chiriches sendiri baru dimainkan di dua laga Spurs musim ini. Hal itu membuat pemain asal Rumania tersebut diyakini sudah gerah dengan segala situasi di White Hart Line.
Source : goal.com
0 komentar:
Posting Komentar