Perlahan namun pasti, sosok yang sempat dibenci para Juventini, Massimiliano Allegri, yang merupakan pelatih anyar Juventus, kini mulai dicintai.
Hal itu terjadi karena di bawah asuhannya I Bianconeri sukses memetik sederet hasil gemilang, hingga memuncaki Serie A. Terakhir, mereka menggunduli Lazio di Olimpico Roma, lewat skor telak 3-0.
Keberanian pria 47 tahun itu untuk merombak formasi juara 3-5-2 menjadi 4-1-2-1-2, jadi satu keputusan yang amat brilian. Dari tiga patai sudah dilakoni dengan skema tersebut, Juve sanggup menyapu bersih kemenangan dengan rekor 13 gol memasukkan dan hanya kebobolan dua gol.
Allegri lantas menegaskan jika Juve adalan tim yang selalu ingin menyerang, namun juga tak melupakan permainan solid di lini belakang.
"Kami hanya kebobolan sedikit gol? Ya, tentu saja lini belakang tak bisa bertahan sendirian. Bola dari lawan kini sulit mengalir ke daerah kami, itu artinya tim ini telah bekerja dengan sangat baik,'" ujar Allegri, seperti dikutip Sky Sports.
"Pertandingan memang tidak berlangsung baik ketika bertemu Empoli, Genoa, dan Olympiakos. Kami selalu kesulitan di satu jam laga, tapi Juve selalu bermain untuk menyerang!"
Source : goal.com
0 komentar:
Posting Komentar