Loading...

Persiapan lanjutan jelang laga menghadapi Lazio


Kontingen non-internasional kembali ke markas latihan klub di Vinovo untuk sesi latihan kebugaran pada sore hari. Ditambah kabar medis terbaru dari Martin Caceres dan Angelo Ogbonna
Setelah istirahat selama dua hari, Bianconeri kembali ke Juventus Center sore ini untuk persiapan menuju laga Serie A pekan depan melawan Lazio di Roma.

Massimiliano Allegri memberikan sejumlah metode latihan kebugaran yang dirancang untuk mengembalikan kondisi fisik para pemainnya agar mencapai kondisi puncak menjelang rentetan laga penting sebelum istirahat musim dingin.

Setelah kembali dari kamp pelatihan Azzurri di Coverciano karena masalah otot, Angelo Ogbonna menjalani pemindaian pagi ini. Bek berusia 26 tahun itu kemudian mengambil bagian dalam terapi dan latihan individu dan kebugarannya akan dipantau selama beberapa hari ke depan.

Di tempat lain, Martin Caceres - yang telah absen karena cedera paha yang dideritanya pada kemenangan 3-2 atas Roma Oktober lalu di Juventus Stadium - juga menjalani tes pagi ini.
Sang pemain Uruguay akan terus berlatih terpisah dari kelompok utama selama beberapa hari mendatang mengingat bahwa ia masih belum 100 persen siap untuk kembali mengikuti pelatihan penuh.

Besok pasukan Allegri kembali ke Juventus Center untuk sesi latihan sore yang lain, diperkuat oleh kembalinya Gigi Buffon, Giorgio Chiellini, Stephan Lichtsteiner dan Claudio Marchisio yang semuanya telah selesai dari bertugas internasional selama akhir pekan kemarin.

Source : juventus.com
Share on Google Plus

About Unknown

"JCI Bojonegoro adalah sebuah wadah berkumpulnya para tifosi Juventus yang ada di Kota Bojonegoro"

Berdiri : Jum'at Wage ,6 Januari 2012 | Resmi : Jum'at Pon , 17 Agustus 2012

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar