Loading...

Sneijder Kembali Dikaitkan dengan Juventus


Wesley Sneijder kembali dihubungkan dengan jawara Serie A Italia Juventus. Rumor kembalinya Sneijder ke Italia disinyalir karena I Bianconeri membutuhkan sosok seorang trequartista (penyerang lubang).

Musim ini, Pelatih Juventus, Massimilano Allegri kerap memasang gelandang Arturo Vidal sebagai trequartista, padahal posisi asli pemain berkebangsaan Chili ini adalah seorang gelandang tengah. Hal ini yang tampaknya membuat Vidal tidak bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya meski ia telah mencetak lima gol di Serie A musim ini.

Melihat itu seperti dilansir La Gazzetta dello Sport, pelatih berusia 47 tahun ini rencananya akan berusaha untuk mendapatkan jasa Sneijder agar variasi penyerangan Si Nyonya Tua lebih bervariasi. Allegri menilai bahwa Sneijder merupakan pemain yang sempurna untuk ditempatkan di belakang striker.

Namun, Juventus tampaknya tidak akan mudah mendapatkan mantan gelandang Inter Milan itu. Pasalnya harga yang dipatok Galatasaray untuk melepas Sneijder bisa dibilang cukup mahal yakni sekitar 20 juta euro. Hal ini yang tampaknya akan membuat Allegri bisa mengalihkan buruannya kepada pemain lain.
Disebutkan nama winger Bayern Muenchen, Xherdan Shaqiri dan winger Hull City, Hatem Ben Arfa menjadi dua nama yang muncul sebagai alternatif apabila Sneijder gagal diboyong. Peluang untuk mendapatkan Xherdan Shaqiri dan Hatem Ben Arfa lebih besar ketimbang Sneijder.

Itu dikarenakan dua pemain tersebut saat ini hanya menjadi penghuni bangku cadangan di timnya masing-masing.Sekedar info, musim ini Sneijder tampil cukup apik dengan mencatatkan tiga gol dari 14 pertandingan yang telah dilakoni dan berhasil membawa Galatasary bertengger di peringkat tiga klasemen sementara Liga Turki.


Source : liputan6.com

Share on Google Plus

About Unknown

"JCI Bojonegoro adalah sebuah wadah berkumpulnya para tifosi Juventus yang ada di Kota Bojonegoro"

Berdiri : Jum'at Wage ,6 Januari 2012 | Resmi : Jum'at Pon , 17 Agustus 2012

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar